Fitur Baru Blogspot
Blogspot kini memiliki fitur baru. Fitur baru itu bisa digunakan dengan melakukan setting terlebih dahulu pada blogspot, caranya:
1. Login ke blogspot.com
2. Klik Pengaturan
3. Klik sub menu: "Dasar"
4. Lihat ke Setting Global (ada di paling bawah)
5. Pada "pilih editor entri", pilih editor yang diperbarui. Biasanya dalam keadaan default, settingannya adalah editor lama.
Bagi yang sudah melakukan setting diatas, abaikan petunjuk diatas. Langsung saja melihat tulisan dibawah ini:
Setelah melakukan setting diatas maka, Menu "Tata Letak" akan berubah nama menjadi "Rancangan". Isi menu Rancangan itu sama seperti menu Tata Letak namun, ada satu fitur baru yang muncul yaitu Perancang Template (Template Design). Fitur yang ada dalam Perancang Template adalah:
>> Template: terdapat beberapa pilihan template dengan desain yang lebih elegan
>> Background: terdapat cukup banyak background. Background-nya tidak hanya berupa pilihan warna, tapi berupa pilihan gambar. Gambar-gambar background tersebut di kelompokkan dalam beberapa kategori, sehingga mempermudah pencarian background yang diinginkan.
>> Layout: ada tiga sub menu pada fitur ini yaitu:
---Body layout: Pilihan letak dan jumlah kolom sidebar. Terdapat 6 pilihan.
---Footer layout: ada 3 Jenis tampilan footer, yaitu footer 1 kolom hingga 3 kolom
---Adjust width: pengaturan lebar sidebar dan lebar kolom postingan
>> Advance: Pengaturan klasik, yang mengatur jenis font dan warna font .
Selain itu, ada juga perubahan baru lainnya yaitu:
1. Tools dalam menu Posting juga bertambah dengan adanya fitur:
=> Read More
2. Terdapat fitur baru dalam editor "Posting Blog"(Ada pada Elemen Laman) yaitu:
=> Share Button
Dengan adanya fitur-fitur baru itu, mengatur, mengedit, dan mempercantik blog jadi lebih mudah, tanpa harus mencari-cari tutorial dan mengobrak-abrik template kita.
EmoticonEmoticon